Senin, 22 Agustus 2016

Waspadalah! Berikut Ini Tempat Dimana Kita Kadang Sering Ditipu.. !!



Banyak cara-cara untuk 'menghalalkan cara' agar keuntungan seseorang didapat, memperkaya diri, memenuhi keinginan diri sendiri bahkan untuk keluarga, “nauzu billahi min zalik” (“Kami berlindung dengan Allah daripada perkara (perkara buruk) tersebut (daripada menimpa kami).”

Dari pengamatan, pengalaman dan beberapa sumber yang ane baca, ada beberapa yang saya sebut sebagai spot atau titik dimana kita sering ditipu atau ketipu yang bisa jadi karena kelalaian kita juga. Maka di thread ane kali ini sekedar mengingatkan ente semua agar lebih teliti dan peduli dirisendiri agar tidak mudah ditipu terutama dalam keseharian kita. Dimana saja sih spot tempat terjadinya kriminnal kecil - kecilan terjadi ?
  • PARKIR
 

Sepertinya udah jadi rahasia umum kalau lahan parkiran bisa menjadi tempat basah bagi mereka petugas jaga parkir. Dengan membulatkan harga, membulatkan jam registrasi masuk kendaraan, dan lebih parahnya melipat gandakan ongkos parkir tanpa sepengetahuan pemilik kendaraan.

Kita sebagai konsumen, wajib menerima dan mengecek print out selama ente parkir mulai dari masuk, lalu hitunglah total pembayarannya. Mesin printout rusak, layar monitor petugas jaga tidak dihadapkan ke konsumen, tulisan print out terbalik, kertas print habis, adalah kemungkinan salah satu ciri-ciri petugas parkir menipu kita. Kita wajib teliti dan tak perlu tergesa-gesa pergi untuk croscek kembali total pembayaran agar kita tidak lagi ditipu.
  • MINI HINGGA SUPERMARKET
 

Ini juga udah menjadi rahasia umum, konsumen terburu-buru, karena lalai menjadi peluang ditipunya konsumen. Dimulai dari beda harga bayar kasir dengan harga yang tertera di rak produk, sumbangan yang tidak benar-benar di salurkan ( dari mana kita tahu?) dan tidak masuk dalam print out, kembalian permen ( bukan uang ), kembalian tidak sesuai total harga belanja.
  • SPBU




tasiun Pengisian Bahan Bakar, yup pombensin. Kita tahu banyak yang membutuhkan spbu ini. Kasus tipu menipu di tempat ini waktu lalu juga sempat viral, dengan alat canggih petugas pombensin mampu memanipulasi jumlah transaksi dari jarak jauh, gilak! Contoh lainnya adalah kecurangan dengan cara emmainkan nozzle, atau tuas pengisian bensin dengan cara stop and go keluar masuknya bensin ke tangki, meteran argo yang laju terlalu kencang atau meloncat-locat (bisa di setel), uang kembalian yang tidak sesuai, uang rusak, uang palsu dan mungkin masih banyak lagi.

Dan modus baru dialami oleh TS sendiri ketika ane mengisi bensin di Self Service SPBU Pert*min* daerah Fatmawati, Jaksel , ane rasa ada kejanggalan. Ane ditanya " bensinnya apa mas" "Pertamax, mbak" Ane langsung disuruh mengambil tuas dan mengisi sendiri hingga penuh. "Sudah mbak" "Jumlah..sekian" kata mbaknya. Pengisian di spbu macam ini seharusnyakan dg step seperti ini:

Pertama konsumen dipersilakan membayar terlebih dahulu di kasir sesuai dengan jenis bahan bakar dan jumlah liter yang diinginkan. Setelah itu konsumen akan diberikan pin enam digit pada selembar struk pembayaran. Setelah pin diterima konsumen dipersilakan memajukan motor ke mesin pengisian dan mengisi langsung dengan terlebih dahulu memasukan enam digit nomor yang tertulis di selembar struk. Setelah bensin terisi, bukti pengisian akan keluar dari mesin operator pengisian.

Kasus yang ane alami tidak sesuai dengan step diatas, kenapa ane nggak harus menekan 6 digit? kenapa layar monitor seperti berusaha di tutupi oleh petugas? dan gilanya lagi ane sampai menegur si mbak ini. "Setahu saya memainkan hape di pombensin tidak boleh, berbahaya, kenapa mbak melakukannya?" Dia cuma bilang "Maaf" sambil senyum tanpa penyesalan, astagaa! Kita konsumen sekali lagi kudu teliti dan jangan pergi sebelum memeriksa keadaan dan uang yang diterima.
  • GERBANG TOL
 

Kalau ente sedang menggunakan jasa jalan tol tentu ente akan menemui gerbang tol untuk membayarnya. Saat ini trend yang adalah alat pembayaran jenis E-Toll, yup dimana sebenarnya untuk memudahkan dan kepraktisan transaksi rupanya bisa juga menjadi peluang petugas tol untuk menipu kita.

Contoh kasusnya adalah memanipulasi kartu tol yang kita punya, kartu tol yang ditempel dan jumlah saldo yang muncul dilayar monitor bukanlah milik kita, melainkan kartu miliknya yang nominalnya lebih kecil dari kartu e-tol yang kita punya. dalam kondisi panik kemungkinan tanpa sadar kita langsung menerima kartu e-tol tersebut yang sebetulnya adalah kartu palsu milik petugas tersebut. Apakah ada modus lain, mungkin saja bisa terjadi.
  • DISTRO ATAU MALL


 


Point ini kemungkinan lebih ditujukan bagi kaum hawa. Yup, udah taukan kalau kaum hawa kalau udah kalap belanja 'hawa'nya mau habisin uang doan . Tapi gak kemungkinan juga kaum adam juga perlu teliti. Memilih pakaian dengan warna favorite adalah sesuatu yang pribadi dan bicara selera. Tapi tahukan ente, sebelum ente mendapat rayuan dari si spgeh yang 'bahenol' sebaiknya memilih warna kudu teliti dan jeli, memilih warna dibawah lampu pajangan terkadang menipu kita, akan cenderung lebih bagus atau terlihat lebih menarik dari warna aslinya. Guna menghindari tertipunya dalam memilih warna sebaiknya kita bergeser mencari cahaya yang mendekati warna natural atau seperti warna diruangan terbuka, yah gak perlu jauh-jauh juga ntar dikira mau dibawa pulang lagi Begitu juga dalam pemilihan warna pakaian jika ente belanja di online, ente kudu cermat dan waspada terhadap pemilihan warna. Tips lainnya adalah belilah sepatu atau sandal di waktu siang hari, karena di siang hari kondisi tapak kaki kita lebih lebar dari biasanya.
  • PASAR




Ini juga kita kudu waspadai, kita udah pada tahu deh namanya pedagang ada juga yang suka nipu dalam usahanya. Udah jadi rahasia umum juga, yang penting kita kudu waspada dan cermat juga. Pedagang yang nipu misalnya adalah dengan menukar barang yang sudah kita pilih. Pdagang yang nipu seperti misalkan pernah ditemui seorang ibu membeli buah, padahal ketika si ibu memilih sudah yang paling baik dan segar, namun ketika sampai dirumah setelah dibuka ternyata banyak buah yang rusak. Penasaran si ibu esoknya kembali untuk membuktikan. Si ibu mengamati prosesnya jual beli pedagang itu. Kecurangan terbukti ketika si pedagang menimbang dan measukkan ke kantong kresek dan dituker dengan kresek yang sama tapi dg isi buah yang lain dan jelek. Si ibu langsung membuka kedok pedagang ini, dan memang si pedagang sudah menyiapkan beberapa kantong kresek yang sudah terisi buah-buah yang jelek. Memilih buah durian juga ente kudu waspada, untuk menghindari tertipunya konsumen, cara paling simple adalah lebih baik membeli durian minta dibuka di tempat, buat perjanjian dengan pedagang jika rasanya tidak enak jangan ente beli, jika enak langsung masukkan di wadah atau tempat yang ente bawa dari rumah.
  • SHOWROOM 



Showroom rupanya juga menjadi ajang tertipunya kita untuk membeli kendaraan, baik motor atau mobil, terutama kendaraan second. Guna menghindari tertipunya kita solusi terbaik adalah ente sebaiknya mengajak orang yang memehami benar dan orang ini bisa dipercaya tentang kondisi kendaraan yang akan kita beli, test drive, track pemilik asli juga wajib ditelusuri agar kita tidak reot kita dikemudian hari.
  • PASAR HEWAN
 

Memelihara burung hingga kini masih menjadi trend yang bisa dibilang tidak pernah pudar. Buat ente yang masih pemula dalam memilih hewan ini sebaiknya juga di dampingi oleh yang memahami hewan ini. Kondisi kesehatan, bentuk fisik, silsilah atau keturunan rupanya perlu ente ketahui juga, dan terpenting lain juga ketika mungkin ente mau membeli burung yang sudah berbunyi, sebaiknya ente harus mendengarnya sendiri, bukan kata si penjual atau burung berbunyi ketika si penjual dekat si burung. Terkadang sipenjual yang lihai bisa menipu kita dengan suara 'palsu'nya, baik dari mulut atau suara perut. Mau beli secara online? ane tidak sarankan, lebih baik pake prinsip Pantau – Cocok – Bayar, artinya kita kudu datangi dan lihat sendiri.
  • TEMPAT SERVICE
  
 

Barang kesayangan seperti perhiasan, barang langka mungkin suatu saat perlu polesan atau perbaikan. Namanya barang langka kudu ditangani oleh mereka dan tempat yang bisa dippercaya. Tapi tetap kita juga wajib waspada agar tidak jadi korban penipuan. Berbgaia imitasi yang mendekati keaslian kini makin terlihat sama. Ada baiknya saat ente melakukan hal ini minta garansi dan asuransi jika suatu saat ada kendala dengan barang-barang kesayangan ente.

Selasa, 16 Agustus 2016

Jangan Bilang Pemberani Kalo Belum Pernah Coba Roller Coaster Paling Greget Di Dunia !!



Siapa yang tidak kenal sama permainan yang mengundang adrenalin yang satu ini, Roller Coaster. Biasanya penumpang duduk di atas kereta yang dipacu dengan kecepatan tinggi pada rel khusus, melewati puncak, dan menikmati hembusan angin dari ketinggian. Buat kamu yang suka permainan bikin jantung copot seperti ini pasti selalu nagih untuk naik lagi dan lagi. Ya nggak?​

Kalau nagih beneran, coba deh wahana roller coaster ini.

Wahana ini tak hanya curam tapi juga punya trek berliku. Ada banyak roller coaster paling menegangkan di dunia. Kamu berani naik nggak?
  • Gravity Max di Lihpao Land Discovery World di Taiwan, Tiongkok

Roller coaster ini berada di ketinggian sekitar 35 meter di atas tanah dan yang paling menegangkan adalah tiba-tiba berhenti saat berada di ketinggian tersebut. Lalu perlahan akan menukik 90 derajat dengan perlahan kemudian meluncur kencang.
  • Full Throttle, Six Flags Magic Mountain di Valencia, California, Amerika Serikat

​Wahana ini merupakan rollercoaster vertikal tertinggi di dunia, sekitar 49 meter di atas permukaan tanah. Tak hanya itu, roller coaster ini bergerak dengan kecepatan 66 mil per jam dan sampai di tujuan akhir hanya dalam waktu 5 menit

  • Kingda Ka, Six Flags Great Adventure, Jackson, New Jersey, Amerika Serikat

Kingda Ka memegang rollercoaster dengan turunan terlama pertama dan tertinggi di dunia, 456 kaki atau sekitar 139 meter di atas permukaan tanah. Bergerak dengan kecepatan 128 mil per jam yang dicapai hanya dalam waktu 3,5 detik.
  • Wicked Twister, Cedar Point, Sandusky, Ohio, Amerika Serikat

Roller coaster ini menjadi wahana permainan terbalik paling tinggi dan cepat. Kecepatannya hingga 116 km/jam untuk mencapai puncak teratas setinggi 63 meter. Nggak cuma bergerak cepat ke depan tapi juga serasa disedot dengan kecepatan super ke belakang

Minggu, 14 Agustus 2016

Sistem Pendidikan Full Day School Ternyata Sudah Diterapkan Di Negara-Negara Ini Loh !!



Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Muhadjir Effendy baru-baru ini mengusulkan ide full day school. Menurutnya sistem ini bakal membuat anak pulang sore hari bersamaan dengan orangtuanya pulang kerja. Dengan begitu orangtua bisa mengawasi anaknya dengan tepat waktu.

Program ini juga bertujuan untuk mengurangi kegiatan tawuran atau penyimpangan lainnya sepulang sekolah. Mendikbud juga berharap dengan adanya full day school secara perlahan bisa membangun karakter anak agar tidak liar di luar sekolah saat orangtua bekerja.

Meski begitu ide full day school dari mendikbud ini ternyata menimbulkan pro kontra di kalangan masyarakat. Banyak orangtua berpendapat anak akan stres jika dipaksa sekolah seharian penuh. Namun ada juga yang setuju dan menganggap full day school sudah biasa dan banyak diterapkan di negara maju.

Nah, di luar negeri, anak-anak ternyata biasa sekolah hingga sore hari, lho. Di negara manakah sajakah itu ? Cekidot ya !!

1. Singapura

Singapura merupakan salah satu negara maju yang berada di Asia Tenggara. Di negara yang luasnya tidak lebih besar dari pulau Bali ini ternyata menganut sistem belajar full day school. Di Singapura anak SD bersekolah mulai pukul 07.30 hingga 13.00. Sementara untuk anak SMP dan SMA mereka masuk pukul 07.30 dan pulang pukul 16.00. Dan itupun hanya saat belajar reguler saja. Jika ada tambahan ekstra kurikuler, anak sekolahan di Singapura bisa pulang pukul 18.00 lho.

 2. Jepang
Negara Jepang memang terkenal memiliki tingkat disiplin waktu dan bekerja yang sangat besar. Hal tersebut mungkin tidak terlepas dari sistem pendidikan yang dianutnya. Di negeri sakura ini menerapkan sistem belajar full day school yang jam pelajaran sampai sore, kecuali untuk anak SD yang hanya belajar sampai pukul 13.00 saja. Sedangkan untuk anak SMP pulang pukul 15.30 dan anak SMA pulang pukul 19.00. Makanya jangan heran jika kamu main ke Jepang malam hari akan banyak menemui siswa-siswa SMA masih memakai seragam.

 3. Korea Selatan

Negara Korea Selatan memang dikenal sangat memperhatikan sistem pendidikannya. Pendidikan di negeri ginseng ini sangat keras, para siswa-siswinya mendapat jam pelajaran sesuai dengan tingkatan sekolahnya. Untuk anak SD diwajibkan bersekolah dari pukul 08.00 hingga 13.00, sedangkan SMP mulai dari 08.00 - 16.30. Untuk anak SMA karena akan memasuki jenjang perguruan tinggi jam pelajarannya ditambah sehingga menjadi paling lama, anak SMA di Korea Selatan mulai belajar pada pukul 08.00 dan berakhir pada pukul 21.00.

4. Cina
 

Negara Cina ternyata menganut sistem belajar yang lebih keras dari Korea Selatan. Di negeri tirai bambu ini murid-muridnya sudah mulai belajar pada pukul 06.30, untuk pulangnya masing-masing tingkat memiliki jam pulang sendiri-sendiri. Tingkat SD pulang pukul 15.00, SMP pulang pukul 17.00, dan SMA karena ada kelas tambahan persiapan masuk perguruan tinggi sehingga jam pulangnya pun lebih panjang yaitu pukul 22.00.

 5. Inggris
 

Sistem pendidikan di Inggris sedikit berbeda dengan di Indonesia. Untuk anak first school (umur 4-9 tahun) mereka bersekolah dari pukul 09.00 hingga 15.00. Sedangkan untuk Middle School (umur 9-13) mulai belajar pukul 08.40 hingga 15.30. Sementara itu, Upper School (umur 13-16) belajar hingga 15.15.

 6. Amerika Serikat
 

Sistem pendidikan di Amerika dimulai dari SD yang masuk pukul 08.40 hingga 15.15. Untuk anak SMP mereka memulainya pukul 07.50 hingga 14.50. Terakhir anak SMA masuk pukul 08.15 dan pulang 15.15.

 7. Taiwan
 

Taiwan sama seperti China, Jepang dan Korea. Anak SD di sana masuk pukul 08.00 dan baru pulang 15.30. Sedangkan anak SMP pulangnya 17.00. Bahkan untuk anak SMA harus mengikuti kelas tambahan hingga pukul 19.50.

Mengapa Kita Menangis? Dan Apa Guna Menangis? Ini Penjelasannya !



Mengalirkan air mata sering dianggap sama dengan menunjukkan kelemahan, atau malah mempertontonkan aib di depan orang lain. Orang yang menangis pun kerap kita anggap sebagai orang yang cengeng, lemah dan penakut.
Mengapa kita bisa menangis? apa Penyebabnya?


Sebelum kita mencari cari tahu mengapa kita menangis,
perlu kita ketahui bahwa faktanya kita memiliki 3 jenis air mata yang berbeda.
Ketiga jenis air mata tersebut adalah air mata basal, reflek dan emosional yang ketiganya diaktifkan oleh berbagai macam rangsangan tetapi masih dalam bentuk yang sama. 


Air mata diproduksi oleh kelenjar air mata yang berada di atas matamu yang setiap harinya akan memproduksi air mata untuk membersihkan matamu dan untuk mencegah kornea mengering. Inilah yang disebut air mata basal.
FAKTA : manusia rata2 akan memproduksi 5 hingga 10 ons air mata basal tiap harinya.


Selanjutnya adalah air mata reflek. Air mata ini akan keluar ketika mata kita mengalami iritasi karena asap atau saat kita mengiris bawang.
Saat ini terjadi, kornea akan mengirim sinyal ke otak untuk meminta lebih banyak pelumas.
FAKTA : Air mata ini sebagian besar terbuat dari air.


yang terakhir adalah air mata emosional yang terjadi ketika kita sangat senang atau saat kita sangat sedih. Ketika kita menangis, bagian otak kita yang disebut sistem limbik dan hipotalamus akan memproses emosi kita dan mengaktifkan sistem saraf otonom yang mengakibatkan jantung kita berdetak lebih kencang, berkeringat dan kita akan menangis. Semua mekanisme ini akan kita lakukan tanpa sadar. 


Tambahan : Air mata ini mengandung hormon disebut sebagai Hormon adrenokortikotropik/ACTH dan juga hormon encephalin yang berfungsi sebagai obat penghilang rasa sakit secara alami. Oleh karena itu, terkadang saat kita menangis rasa sakit yang kita rasakan akan berkurang atau bahkan menghilang sama sekali.


Sekarang kita tahu bahwa menangis adalah bagian mekanisme emosi dari tubuh. Selain itu ternyata menangis bertujuan untuk melindungi kita dari ancaman dunia luar dan dengan menangis, orang lain akan tahu bahwa kita memerlukan perlindungan dari mereka.

Contohnya saja ketika ada wanita menangis karena dia terjatuh ataupun dipukul pria lain, maka pria-pria lain yang melihatnya akan langsung bertindak sebagai pahlawan untuk menolong wanita tersebut!


Namun secara umum, tangisan kita secara tidak sadar
membuang hormon stress dalam tubuh.
Jadi, entah kamu pria atau wanita, tidak udah sok gentle atau sok kuat menangislah sewajarnya jika kamu merasa sedih.
FAKTA : Penelitian menunjukan bahwa wanita lebih tahan terhadap stres dibandingkan dengan pria! kenapa? ya! karena jika wanita sedih maka wanita akan menangis.

Sabtu, 13 Agustus 2016

Berikut Ini 5 Tempat yang Merupakan Kota Tertua Di Indonesia



Indonesia adalah negara maritim. Ada begitu banyak pulau-pulau yang tersebar di seluruh wilayahnya, mulai dari Sumatra hingga Papua. Dan di setiap pulau-pulau tersebut, tentulah memiliki kota-kota besar maupun kecil

Tapi tahukah kamu, di antara kota-kota tersebut ada beberapa yang mendapat gelar kota tertua di Indonesia. Kota apa saja yaa itu? Mari kita simak, kota-kota tertua yang turut menjadi saksi terbentuknya negara ini

1. Palembang 


Kota Palembang adalah kota terbesar kedua di Sumatra setelah Medan. Luas wilayahnya sekitar 358 kilometer persegi. Ibukota Sumatra Selatan ini dijuluki oleh dunia sebagai ‘‘Venice of The East”atau Venezia dari timur

Kota Palembang terbentuk karena adanya perang kerajaan Sriwijaya pada masanya. Kota ini berdiri sejak tanggal 17 Juni 628 Masehi dan usianya sudah mencapai 1326 tahun. Maka dari itu, kota yang juga disebut sebagai Kota Sriwijaya ini termasuk yang tertua di Indonesia

2. Magelang



Kota tertua di Indonesia yang selanjutnya adalah Magelang. Kota ini berada di provinsi Jawa Tengah. Karena letaknya yang strategis, kota ini pernah dijadikan pusat lalu lintas perekonomian oleh pemerintah Belanda

Kota Magelang berdiri sejak 11 April 907 Masehi dan pernah menjadi ibukota kabupaten Magelang. Kota Magelang mengawali sejarahnya sebagai desa perdikan Mantyasih, dan saat ini dikenal dengan Kampung Meteseh

3. Jakarta
 

Kota Jakarta juga termasuk kota tertua yang ada di Indonesia. Ibukota dari Indonesia ini berlokasi di sebelah utara Pulau Jawa. Jakarta merupakan satu-satunya kota yang mempunyai status setingkat provinsi

Kota Jakarta terbentuk pada 22 Juni 1527. Sebelumnya, kota ini bernama Sunda Kelapa (1527), kemudian berganti menjadi Jayakarta (1527-1619), Batavia (1619-1942), serta Jakarta Tokubetsu Shi (1942-1972). Saat ini namanya menjadi Daerah Khusus Ibukota Jakarta atau DKI Jakarta

4. Medan
Ibukota dari Provinsi Sumatra Utara ini juga menjadi kota tertua di Indonesia. Selain itu kota ini juga merupakan kota terbesar di luar Pulau Jawa dan kota terbesar ketiga di Indonesia. Medan terkenal akan danaunya yang sangat indah dan bersejarah, ya Danau Toba

Kota yang menjadi pintu gerbang wilayah Indonesia bagian barat ini terbentuk sejak 1 Juli 1590. Orang yang pertama kali menemukan sebuah kampung yang bernama Medan ini berasal dari Eropa, yakni John Anderson

5. Semarang


Kota Semarang adalah ibukota dari Provinsi Jawa Tengah. Kota yang paling berkembang di Pulau Jawa ini merupakan yang terbesar kelima di Indonesia setelah Jakarta, Surabaya dan Medan. Luas wilayahnya mencapai 373,67 kilometer persegi

Kota Semarang berdiri pada 2 Mei 1547 silam. Pada abad ke-8, kota ini pernah dikenal sebagai Kerajaan Mataram. Hampir mirip dengan Palembang, Semarang mendapat julukan oleh Belanda “Venetie van Java”, karena wilayahnya dilalui banyak sungai di tengah kota, seperti Venezia

Itulah tadi beberapa kota yang termasuk kedalam kota tertua di Indonesia. Kota-kota inilah yang menjadi saksi terbentuknya pulau-pulau di negara Indonesia. Menurut agan-agan, ada lagi gak nih kota tertua di Indonesia yang belum tertulis di atas?

Mau Coba Wisata yang Anti Mainstream di Bandung ? Singgahi 5 Lokasi Ini !



Sejak dibukanya Jalan Tol Cipularang, kota Bandung telah menjadi tujuan utama dalam menikmati liburan akhir pekan terutama dari masyarakat yang berasal dari Jakarta sekitarnya. Selain menjadi kota wisata belanja, kota Bandung juga dikenal dengan sejumlah besar bangunan lama berarsitektur peninggalan Belanda. Berikut adalah beberapa tempat wisata di Bandung yang belum banyak diketahui :

1.) Museum Geologi Bandung
 

Museum Geologi Bandung didirikan pada tanggal 16 Mei 1928. Museum ini pernah direnovasi dengan dana bantuan dari JICA (Japan International Cooperation Agency). Setelah mengalami renovasi, Museum Geologi dibuka kembali dan diresmikan oleh Wakil Presiden RI, Megawati Soekarnoputri pada tanggal 23 Agustus 2000. Dalam Museum ini, tersimpan dan dikelola materi-materi geologi yang berlimpah, seperti fosil, batuan, mineral. Kesemuanya itu dikumpulkan selama kerja lapangan di Indonesia sejak 1850.

2.) Villa Isola
 

Villa Isola adalah salah satu bangunan bergaya arsitektur Art Deco milik seorang hartawan Belanda yang dibangun pada tahun 1933. Kemudian bangunan mewah yang dijadikan rumah tinggal ini dijual dan menjadi bagian dari Hotel Savoy Homann. Bangunan ini sekarang digunakan sebagai gedung rektorat oleh IKIP (Institut Keguruan dan Ilmu Pendidikan) Bandung, yang sekarang menjadi Universitas Pendidikan Indonesia (UPI).

3.) Taman Pasupati
 

Taman Pasupati, atau lebih dikenal dengan sebutan Taman Jomblo, adalah sebuah taman yang terletak di bawah Jembatan Pasupati, Bandung, Jawa Barat. Taman ini diresmikan oleh Walikota Bandung, Ridwan Kamil, pada tanggal 4 Januari 2014. Istilah "Taman Jomblo" dibuat sendiri oleh Ridwan Kamil karena keberadaan tempat duduk di taman tersebut yang berbentuk kubus berukuran kecil warna-warni dan hanya muat untuk satu orang.

4.) Observatorium Bosscha
 

Observatorium Bosscha merupakan salah satu tempat peneropongan bintang tertua di Indonesia. Observatorium Bosscha adalah sebuah tempat pengamatan bintang yang berlokasi di Lembang, kurang lebih sekitar 15 KM di utara kota Bandung. Apabila dahulu anda pernah menonton film “Petualangan Sherina” maka anda akan merasa familiar dengan tempat ini, karena Observatorium Bosscha merupakan salah satu lokasi pengambilan gambar film tersebut.

5.) Saung Angklung Udjo
 

Saung Angklung Udjo adalah sebuah tempat pertunjukan seni dan budaya yang bersifat edukatif. Dengan berkunjung ke Saung Angklung Udjo kita akan lebih mengenal seni dan budaya Sunda dengan alat musiknya yang terbuat dari bambu. Acara yang dapat dilihat di Saung Angklung Udjo adalah wayang golek, helaran, tari topeng, dan orkestra angklung. Setiap sore di Saung Angklung Udjo selalu diadakan pentas seni rutin.

Selasa, 09 Agustus 2016

Bosan Cara Makan Mie Gitu-Gitu Aja?? Coba Nih 7 Cara Makan Mie Yang Anti Mainstream ini !!


Siapa sih yang tidak kenal mie? atau siapa sih yang tidak suka mie?Pasti tahu dan pasti suka!!Bagi saya yang mantan anak kos, mie dulu jadi temen yang akrab banget di tanggal tua. meski sekarang sudah kerja, kadang masih jadi teman akrab di malam hari atau nge'mie pas abis ujan turun. Duh! Enyak lah pokoknya!!

Biar makan mie tidak sekedar di rebus doang, di thread kali ini, ane mau share beberapa cara makan mie yang ane temuin di gugel. Bikin ngiler sih ini mah


Langsung aja deh, ini dia gan beberapa cara makan mie cekidot !!

1. Martabak Mie



Dimulai yang paling gampang dulu Sob. Martabak mie ini bikinnya juga Lumayan gampang.
Mie instan biasa cukup di rebus, tiriskan, terus kocok telor sama bumbu mie nya separo aja biar gak asin banget, abis gitu aduk mie yang udah di tiriskan sama telor, terus goreng ala martabak pake minyak. udah beres, kan jadi enyak!
Biasanya yang bikin martabak mie ini kan makannya pake saos, kalo ane biasanya ane irisin rawit setan yang pedesnya naujubile, jadi makin mantep pas kena ranjau rawit

2. Mie Gulung Sosis


Kalo ini lebih cocok jadi cemilan menurut saya. Tidak p pernah bikin ginian, tapi ane suka beli makanan ini kalo di tukang nasi uduk kalo pagi, sekalian sarapan sambil jajan Buat variasi mayan menarik sih.
Biasanya makannya di cocol pake saos, biar ada rasa pedas-pedasnya

3. Mie Pake Ayam/Jamur/Telor
 

Mie pake ayam, bukan ayam hidup ya Sob
Yang ini kita biasanya nambahin sendiri, entah itu pake ayam olahan ala-ala mie ayam abang-abang gitu lah, atau selain ayam juga bisa pake jamur atau telor. Tapi kalo pake ayam, jamur, sama telor juga makin ajib Sob

Kalo kayak ane yang suka males bikin olehan ayam karena ribet biasanya ya paling makan mie ayam abang-abang yang lewat, atau ane juga nyetok YOMP mie, mie instant yang ada toppingnya plus porsiya juga banyak pulak. Bikin kenyang makan atu juga

 4. Mie Instant Saus Bolognaise
 

emangnya pasta doang yang bisa dikasih bolognaise, kalo lagi iseng TS suka bikin beginian. Mie dimasak biasa, di tiriskan, terus tinggal disiram pake saus bolognaise yang udah dipanasin, kalo ada kornet atau keju boleh lah ditambahin dikit. enak pokoknya gan!

5. Mie Instant Pizza
 

Belom pernah kepikiran buat bikin ini sih gan, tapi yang ane temuin di gugel ada yang kayak begini. Mie Instant dijadiin Pizza. Mie instantnya jadi pengganti roti, ditambahin saos buat pizza terus dikasih topping.
kayaknya sih enyaaaak

6. Mie Instant pake Roti Bakar
 

Atau roti bakar pake mie instant.
Yang ini bisa dicoba juga nih gan, karena bikinnya mayan gampang. Roti bakar yang agak kriuk diisiin mie goreng. Enaknya sih mie goengnya dikasih kol, biar agak kerasa sayurnya juga
Bikinnya gampang, nyari bahannya juga gampang, enyak pokoknya!

7. Mie Instant Carbonara
 

Tau pasta carbonara gan? Nah, kalo gak ada pasta, kita bisa jadiin mie sebagai pengganntinya
Mie instant dimasak biasa, terus ditiriskan, terus dikasih susu, keju, sama kornet/sosis. Campurannya merti pas ya gan, susu nya jangan kebanyakan, biar gak tumpeh-tumpeh